Selamat datang temans, silahkan pilih menu yang kalian sukai, jangan lupa baca Bismillah ya ^_^

waiting my baby born

Bismillah... mencoba mulai ngeblog lagi setelah sekian lama cuti. ^_^
mendekati hari persalinan, perasaanku campur aduk. ada senang, haru, khawatir, deg-degan, , bingung, pokoknya campur-campur. sama saat pertama kali aq tau bahwa ada buah cinta kami di rahimku, senang dan haru, karena hampir empat bulan kami menunggu anugrah dari Alloh itu dan akhirnya Alloh SWT mengamanahkannya kepada kami. khawatir dan deg-deg-an karena aq belum tahu apakah rahimku kuat atau tidak karena ini kehamilan pertama dan posisiku yang harus melaksanakan sidang tesisku, otomatis aku haru banyak jalan kesana kemari untuk menyelesaikan semuanya. tapi... alhamdulillah...rahim dan babyku termasuk kuat hingga aku dapat melaksanakan wisuda. Hamdan wa Syukron Lillah... aq yakin semuanya sudah diatur oleh Alloh, dan aku pun sangat bersyukur memiliki suami yang sabar dan pengertian. terasa banget saat kami masih berjauhan, yup hampir 7 bulan kita LDM (long distance marriage), kalau tidak sabar2 nya antara aku dan ia entah bagaimana nasib pernikahan kami. tapi semuanya sudah kami lewati hingga akhirnya kini kami telah bersama2 menjalani hidup dan menatanya untuk kehidupan kami yang lebih baik. terutama sekarang kami sedang menanti buah cinta kami hadir di tengah-tengah kami meramaikan keluarga kecil kami. doakan ya temans agar persalinanku nanti lancar, ibu dan babynya selamat, babynya lahir dengan sempurna baik fisik maupun akal dan fikirannya... thanks a lot...

sekian dulu ceritanya... ntar disambung lagi dehhh..... ^_^

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

bagi siapapun yang mau berdiskusi, silahkan berikan kometar...