Selamat datang temans, silahkan pilih menu yang kalian sukai, jangan lupa baca Bismillah ya ^_^

Metodologi Penelitian

Penelitian adalah merupakan sarana untuk mengembangkan ilmu pengetahuan. Ilmu pengetahuan berawal dari kekaguman manusia akan alam dan hasrat keingintahuan manusia. Pada dasarnya sifat keingintahuan manusia tersebut telah ada atau muncul sejak manusia masih kanak- kanak. Dimulai dari pertanyaan- pertanyaan sederhana seperti “ini apa?”, “apa itu?”, seringkali kita dengar dari ocehan- ocehan anak- anak. Kemudian lebih lanjut biasanya timbul pertanyaan “mengapa begini?”, dan seterusnya sehingga kemudian berkembang menjadi pertanyaan “bagaimana hal tersebut terjadi?”, “bagaimana jalan keluarnya?” dan pertanyaan- pertanyaan lainya. Pertanyaan- pertanyaan seperti tersebut diatas telah ada sepanjang sejarah manusia. Dan manusia berusaha mencari jawaban atas berbagai pertanyaan tersebut dan berusaha mencari jawaban atas berbagai pertanyaan itu dan berusaha mendapatkan pengetahuan yang benar mengenai hal- hal yang dipertanyakan tersebut. Salah satu cara untuk mendapatkan pengetahuan yang benar itu dapat dilakukan melalui suatu rangkaian penelitian untuk menjawab segala pertanyaan tersebut.

Penellitian pada dasarnya merupakan suatu proses menghimpun data, mengadakan pengukuran, analisis, membandingkan, mencari hubungan dan menafsirkan suatu hal atau penafsiran suatu fenomena/ permasalahan. Pada dasarnya sesuai alur atau rancangan penelitian (research design) proses- proses tersebut disertai dengan pendekatan tertentu. Pendekatan- pendekatan tersebut disebut juga metode penelitian.


Baca selengkapnya...

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

bagi siapapun yang mau berdiskusi, silahkan berikan kometar...