Selamat datang temans, silahkan pilih menu yang kalian sukai, jangan lupa baca Bismillah ya ^_^

doa kami untukmu nak....

bismillah semoga allah swt merahmati....

mari kita samaa2 saling mengingatkan akan doa2 yang kita inginkan terhadap keturunan yang kita inginkan... menjadi penguat iman kita kepada allah swt...

1. anak yang memiliki aqidah yang bersih.... merupakan sesuatu yang harus ada pada setiap muslim. Dengan aqidah yang bersih, seorang muslim akan memiliki ikatan yang kuat kepada Allah Swt dan dengan ikatan yang kuat itu dia tidak akan menyimpang dari jalan dan ketentuan- ketentuan-Nya.

2. anak yang beribadah dengan benar..

3. anak yang memiliki Akhlak yang kokoh atau akhlak yang mulia merupakan sikap baik dalam hubungannya kepada Allah maupun dengan makhluk-makhluk-Nya.

4. Anak yang memiliki kekuatan jasmani yang kuat merupakan salah satu sisi pribadi muslim yang harus ada. Kekuatan jasmani berarti seorang muslim memiliki daya tahan tubuh sehingga dapat melaksanakan ajaran Islam secara optimal dengan fisiknya yang kuat.

5. anak yang memiliki Intelektual yang kuat dalam berpikir (mutsaqqoful fikri) merupakan salah satu sisi pribadi muslim yang penting. Karena itu salah satu sifat Rasul adalah fatonah (cerdas) dan Al-Qur’an banyak mengungkap ayat-ayat yang merangsang manusia antuk berpikir.

6. anak yang mampu Berjuang melawan hawa nafsu (mujahadatun linafsihi) karena setiap manusia memiliki kecenderungan pada yang baik dan yang buruk.

7. anak yang Pandai menjaga dan mengelola waktu dengan baik..

8. anak yang mampu menata setiap urusannya dengan baik.. sehingga apapun yang dikerjakannya, profesionalisme selalu mendapat perhatian darinya. Bersungguh-sungguh, bersemangat dan berkorban, adanya kontinuitas dan berbasis ilmu pengetahuan merupakan diantara yang mendapat perhatian secara serius dalam menunaikan tugas-tugasnya.

9. anak yang Memiliki kemampuan usaha sendiri atau mandiri merupakan sesuatu yang amat diperlukan. Mempertahankan kebenaran dan berjuang menegakkannya baru bisa dilaksanakan manakala seseorang memiliki kemandirian, terutama dari segi ekonomi.

10. anak yang Bermanfaat bagi orang lain sehingga dimanapun dia berada, orang disekitarnya merasakan keberadaannya karena bermanfaat besar.

untuk mewujudkan ini.. bersama sama kita mulai... mulai saat ini,, mulai dari kita.. cerminan anak yang kita harapkan adalah cermin dari kita.. kita panjatkan dari setiap doa doa kita.. semoga allah memberikan kemampuan kepada kita.. untuk mewujudkannya.. amiin ya allah..

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

bagi siapapun yang mau berdiskusi, silahkan berikan kometar...